Perawatan untuk mengatasi problem scar atau luka parut serta meregenerasi pembentukan sel-sel baru dengan menggunakan produk khusus di mana produk tersebut memiliki kandungan growth factor yang dapat mengaktifkan dan mempercepat pembentukan kolagen pada kulit.
Advanced Treatment
for Face
Merupakan treatment di klinik untuk mengatasi berbagai masalah kulit dengan penggunaan alat-alat berteknologi tinggi dengan hasil yang aman dan efektif.

Pertama kali dikenalkan pada tahun 1990 dan merupakan terobosan inovasi kosmetik yang menggunakan radio dan teknologi berfrekuensi tinggi.
Teknologi ini menghasilkan arus yang memungkinkan pengobatan non invasive yang cepat dan tepat untuk kelainan kulit ringan seperti skin tag, tahi lalat, telangiectasia (pembuluh darah di permukaan), fibroma, keratosis, dll. Sangat nyaman dan tanpa anestesi. No down time, proses treatment cepat dan hasil maksimal.
Terapi sinar dengan menggunakan spectrum yang bervariasi sehingga bisa mencapai lapisan kulit mulai dari permukaan kulit hingga bagian kulit yang paling dalam. Sangat baik untuk peremajaan kulit, menghilangkan pigmentasi, perawatan acne dan mengecilkan pori-pori.
Proses untuk menghilangkan rambut yang tidak diinginkan pada bagian tubuh seperti kumis, ketiak, kaki, lengan, serta memperlambat proses pertumbuhan rambut pada area yang ditreatment.
Membantu menghilangkan penumpukan melanin di kulit dan memperlambat pertumbuhan sel melanosit yang menyebabkan pigmentasi, melisma, spot age dan kelainan kulit yang berhubungan dengan perubahan warna kulit akibat paparan sinar matahari atau kesalahan pemakaian produk. Mencerahkan kulit dan meregenerasi sel-sel kulit sehingga kulit menjadi lebih sehat dan kencang.
Perawatan wajah dengan menggunakan metode radio frequency dengan gelombang tertentu yang dapat menstimulasi kolagen dan menguraikan lemak yang membuat bentuk wajah menjadi tidak indah. Dengan RF memberikan solusi untuk perawatan wajah sehingga kulit wajah menjadi lebih kencang, kerutan berkurang, meniruskan pipi dan memperbaiki kantung mata.